Kunjungan ke L’Oreal Jababeka

Pada Senin 29 Mei 2017, asisten laboratorium Management Information System and Decision Support berkesempatan untuk mengunjungi PT Yasulor Indonesia atau yang biasa kita kenal dengan L’Oreal yang bertempat di Kawasan Jababeka, Bekasi, Jawa Barat. Para asisten sampai di tempat pada pukul 09.30 dan pada sekitar pukul 09.45 kami disambut oleh para petugas dari PT Yasulor ini. Di sini, Bapak Eko dari PT Yasulor melakukan presentasi mengenai apa itu L’Oreal secara umum dan juga menjelaskan mengenai Enterprise Resource Planning (ERP) yang diimplementasikan di PT Yasulor (L’Oreal) ini.

Sesi dimulai dengan melihat safety induction dari L’Oreal itu sendiri. PT. Yasulor Indonesia ini memiliki beberapa focus antara lain Safety (dengan sampai saat ini 1493 hari tanpa kecelakaan), Quality (zero defect), dan Sustainability (aman bagi lingkungan). L;Oreal ini juga memiliki beberapa award antara lain ISO 14001, ISO 9001, ISO 18001, GMP, Halal, dan lain sebagainya. Untuk urusan ERP, perusahaan ini menggunakan SAP sebagai sistemnya. ERP dibutuhkan oleh perusahaan ini untuk membantu dalam penyerapan informasi demand dari tiap negara yang tentunya berbeda-beda. ERP di perusahaan ini juga cenderung masih baru, sehingga terdapat sedikit tantangan untuk mensinergiskan semua hal yang ada dalam system tersebut.

Setelah melakukan sesi tanya jawab, asisten laboratorium MISDS diajak berkeliling pabrik dan dapat melihat kegiatan produksi disana. Selama proses berkeliling, para asisten juga dapat mengajukan pertanyaan mengenai proses produksi disana.

Terima kasih PT Yasulor Indonesia (L’Oreal) atas kesempatannya untuk berkunjung ke sana. Semoga dapat bermanfaat dan menambah ilmu serta pengalaman dari asisten laboratorium MISDS dan juga dapat menambah semangat kita!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *